Pengalaman Menang Undian Simpedes BRI

Halo Sobat, tahu tidak undian berhadiah Simpedes dari Bank BRI. Pada bulan April 2018 diadakan bagi-bagi hadiah undian di kantor cabang masing-masing daerah. Nah, yang jadi pertanyaan adalah, kok mimin bikin artikel undian simpedes sih???
KCP BRI Nagreg

Mimin ketawa dulu deh haha... Jawabannya karena mimin dapat undian berhadiah dari simpedes sob hehe. Iya, betul kok secara mimin punya buku tabungan BRI simpedes dari tahun 2014 dan mimin menyimpan saldo di akun bank ini sebanyak 5jutaan.  Mimin nabungnya cuma hanya transfer ke rekening BRI dari rekening akun lain yang mimin miliki, soalnya mimin jarang nabung langsung ke bank karena tidak sempat karena jarak bank dengan tempat pencaharian lumayan jauh. Transaksinya mimin hanya mengambil di ATM saja selebihnya ya transfer-transfer, itu pun jarang. 

Nah, sobat yang mupeng ke mimin jangan baper ya haha. Mimin juga gak berharap juga sebelumnya dari undian simpedes ini. Niat awal cuma ingin menyimpan uang saja agar aman dari belanja online haha. Mimin sengaja akun BRI ini hanya pakai atm saja, mimin tidak mendaftar internet banking, sms banking, mobile banking dll. 

Mimin dapat kabar dari rumah bahwa mimin dapat undian hadiah dari bank. Mimin awal waktu cuma ketawa gak karuan, mimin anggap itu penipuan. Saat dikirimi foto bukti surat undian, ketawa mimin hilang saat itu. Ternyata ini betulan hehe. Ada nomor buku tabungan dan nama mimin sendiri plus hadiah tercantum di surat dari bank cabang. Dari tadi sobat penasaran gak sih hadiahnya apa?  Hahaha. Oke mimin langsung jawab saja hadiahnya apa. Mimin dapat hadiah bukan mobil, bukan motor, bukan kulkas. Mimin jangan mengharap yang begituan ya haha, itu mah hadiah buat yang saldonya di atas harga hadiah tersebut, misal ada yang di bawah saldo hadiah, itu memang orang beruntung saja hhe. Mimin dapat hadiah kalau di rupiahkan sih harganya sekitar 2 jutaan. Hayo barang apa sih yang harga segitu, hadian hp?  Bisa jadi sih harganya segitu tapi masih salah sob hehe. Lama amat ya nyebutin hadiahnya apa ya, #pengen di lempar bata kayaknya nih si mimin. 

Bukan apa-apa ya, mimin sampai bulan Juni ini belum dapat hadiahnya #nangis dulu bentar. Mimin diberi surat pada bulan Mei dan mimin sempat ke kantor cabang pada bulan Juni ini. Mimin masuk dan pencet mesin antrian CS. Saat giliran mimin dipanggil, mimin menyerahkan surat panggilan untuk ambil hadiah. Berikut wawancara mimin dengan CS BRI cabang. 

"Selamat siang ada yang bisa kami bantu" tanya customer service BRI.

"Mimin tidak hendak minta pinjaman kok, mbak. Mimin hanya dapat surat panggilan ini saja" jawab mimin sambil menyerahkan surat. Lalu cs membuka surat tersebut lalu mengecek daftar pemenang di list yang ada. 

"Waduh, maaf pak, hadiahnya sudah kami kembalikan ke kantor pusat" Cs menjelaskan ke mimin. Mimin agak kecewa juga saat itu.

"Mimin baru bisa kemari karena mimin sudah libur dari kantor, kantor mimin kan di negeri seberang jadi saat ada pemberitahuan surat ini mimin belum sempat ke kantor cabang,  bla...  Bla... Bla... " mimin curhat sambil terlihat pengen dikasih uang hhe.

" Ya, kami terima alasannya, nanti bila ada kejadian seperti ini lagi maka barang akan dianggap hangus, Pak" Cs menjelaskan.

"Iya, mbak" mimin mengangguk seneng kayak orang pengen dilempar bata. 

Nah, hadiah mimin akhirnya tidak hangus cihuy. Mimin disuruh cs untuk mengisi berita acara berupa tanda tangan, lalu difoto dari kamera yang ada di dekat komputer cs. Mimin saat difoto, mimin bermimik senyum licik dengan alis sebelah diangkat, kayak tokoh antagonis di sinetron haha.

Nah, bagaimana dengan hadiahnya yang sudah dipindahkan ke kantor pusat. Kata Cs BRI nanti hadiah mimin akan dipaketkan dan dikirim melalui kurir tanpa harus membawa hadiah dari kantor cabang. 

Saat ini mimin sedang menunggu paketnya nih. Semoga saja cepat sampai. Mudah-mudahan sebelum Idul Fitri datangnya, bila tidak ya tidak apa-apa yang penting sampai di rumah dengan keadaan utuh. Untuk hadiahnya belum dipost, maaf karena belum ada barangnya 🙏

Tips Dapat Hadiah #tapi jangan ngarep juga haha!

- Punya rekening Bank BRI (pilih simpedes* saja)
- Rekening ada saldonya (saldo 100rb=1 poin)
- Berdoa #jangan ngarep dapat hadiah mobil ya, nanti kecewa wkwk
*simpedes kemungkinan menang lebih ada harapan dibanding BRITAMA

Demikian, sobat-sobat pengalaman yang saya alami ini, sebetulnya mimin agak kecewa sih dengan bank ini, karena walau naruh saldo besaran di atas pun masih terkena administrasi, alias walaupun ada bunga tapi masih kalah dengan adm. Tapi mimin anggap saja itu biaya bulanan yang harus saya tunaikan sebagai rasa terima kasih kepada bank yang sudah menjadi tempat simpanan saya #bukan wanita simpanan ya hhe.

Menindaklanjuti pengiriman hadiah:
Sampai waktu yang telah diharapkan pihak bank tidak mengirimkan hadiah. Saat mengkonfirmasi ke bank ternyata tellernya sudah berganti dan teller baru tidak mengetahui apa-apa. Mimin sebelumnya sudah meminta tuk pengambilannya melalui surat kuasa tetapi tidak diperkenankan. Ya sudahlah. 

Pembelajaran nya saat dapat panggilan hadiah langsung saja ke bank langsung. Saya yang bekerja di luar domisili bank tidak punya waktu untuk mengambil hadiah jadi terkendala di waktu. Saya berharap dari bank bisa dikuasakan kepada saudara tinggal di sana ke depannya. Kemudian jangan berharap banyak ya bila dapat undian hadiah dari bank hhe mungkin kemarin sedang hoki dapat surat pengambilan hadiah tapi tidak hoki mendapatkannya. 

Postingan terkait:

1 Tanggapan untuk "Pengalaman Menang Undian Simpedes BRI"

  1. Mau nambahin info aja min,Tabungan Britama X sekarang udah bisa dibuat secara online

    BalasHapus