Pengalaman Proses Refund Dari Lazada: Setelah 13 Hari Uang Refund Masuk Rekening

Saya sebagai konsumen e commerse, salah satunya adalah Lazada. Saya di sini sudah bertransaksi lebih dari 5 kali. Rata-rata saya beli barang elektronik. Selama itu saya tidak terkendala sama sekali.

Jum'at, 23 Maret 2018

Baru baru ini, saya memesan promo dari smartphone Xiaomi Mi A1 seharga Rp 2,7jt. Saya pesan dari aplikasi Lazada. Saya masukkan ke keranjang dan saya pilih beli. Pihak lazada memberikan email dan no. Pesanan serta pembayaran dengan virtual akun. Lalu saya tunaikan dengan membayar via mobile banking. Setelah saya bayar lalu ada konfirmasi pembayaran telah berhasil.
Formulir Refund 

Beberapa menit kemudian. Pihak lazada membatalkan pesanan saya. Lalu diarahkan untuk mengajukan permohonan refund atai pengembalian. Caranya yaitu mengisi:
1. No. Pesanan
2. Nama Bank
3. Email
4. No. Rek Bank
5. Nama Cab. Bank
6. Kota Cabang Bank.

Saya mengisi lengkap formulir di atas. Lalu saya tekan SUBMIT. Saat saya submit seperti tidak ada konfirmasi apa-apa dari jendela formulir refund ini. Beberapa menit kemudian muncullah dari email saya. Tertulis seperti d bawah ini:

"Pelanggan yth,

Terima kasih atas kepercayaan Anda telah berbelanja di Lazada Indonesia.

Menyesal kami informasikan bahwa kami belum dapat memproses pengembalian dana untuk nomor pesanan 32******** karena data yang dicantumkan di formulir refund online tidak sesuai dengan data pemesan.

Mohon pastikan untuk mengisi data yang benar agar pengembalian dana dapat segera di proses.

Hormat Kami,

Tim Lazada"


--

Kenapa ya bisa gagal, saya ulang kembali mengisi formulir tersebut. Lalu saya mndapat email yang isinya sama yaitu seperti di atas. Saya mulai kebingungan nih. Apa yang harus saya lakukan agar dana refund segera cepat ke rekening saya.

Saat malam tadi saya cek di aplikasi, ternyata ada notifikasi bahwa pengajuan refund akan segera diproses tumggu 3-7 hari. Agak sedikit tenang saat itu. 

Shubuh tadi saya cek kembali, ada email dari pihal lazada bahwa refund sudah selesai. Waktu saya cek di email ternyata dana refund diganti dengan voucher senilai transaksi tadi. Waduh kok bisa ya..
Emailnya berisi: 


Dear Pelanggan Yth, 
Dana Anda kami kembalikan dalam bentuk Voucher Store Credit karena kami belum menerima informasi data rekening bank penerima. Voucher Store Credit dapat Anda gunakan untuk melakukan pemesanan selanjutnya.
• No Voucher: LAZ12Ixxxxxxxxxxxxxxxxxx
• Masa Berlaku: 21 Maret 2019
• Nilai Voucher: 27xxxxx



Terkait dengan pengembalian dana nomor order 32******** yang disebabkan karena pembatalan pesanan atau pengembalian barang.


Sabtu, 24 Maret 2018

Nah, saya mulai panik, soalnya saya harus buru-buru dapatkan uang lagi supaya bisa membeli barang di toko lain. Saya kemudian mengoprek-oprek layanan lazada. Ketemulah dengan live chat, tadinya saya mencari no. Telpon yang bisa saya hubungi CS Lazada tapi memang tidak ada no. Telponnya, dan akhirnya saya chat saja dengan live chat. Saya tulis masalah kendala refund saya. Kemudian saya dapat balasan email dari Lazada

asklaz@lazada.co.id.

Dear Bapak/Ibu Prince

Mohon maaf atas ketidaknyamanannya.
Mengenai pengembalian dana, kami informasikan bahwa permasalahan tersebut sedang ditindaklanjuti pada nomor laporan 101xxxxx. Apabila kami telah mendapatkan informasi dari pihak terkait, maka kami akan menyampaikan kepada Bapak/Ibu pada nomor ticket tersebut. 

Kami akan menutup nomor ticket 101xxxxx. Mohon menunggu informasi selanjutnya pada ticket ini 101xxxxx.
Bapak/Ibu Prince berkomunikasi secara interaktif dengan Layanan Konsumen kami melalui fasilitas Live Chat di

Hormat Kami,
CNxxxxx Soimah Soimah | Customer Service Associate

Selanjutnya saya mendapat email kembali sebagai berikut: 
-------------------------------

asklaz@lazada.co.id

Dear Bapak Prince


Mengenai pertanyaan Bapak Prince, yaitu pengembalian dana dengan detil sebagai berikut:
• Nomor order: 32xxxxxxxx
• Nama produk: Xiaomi Mi A1 64GB - Black - Snapdragon 625

Mohon kesediaan Bapak Prince untuk untuk menginformasikan data-data rekening sebagai beriktu :
Nama pemilik rekening:
Nomor rekening:
Nama Bank:
Cabang:
Kota:

Mohon Bapak Prince untuk mengirimkan foto/scan buku tabungan halaman pertama (terdapatnya data-data rekening) dan KTP untuk menghindari ketidakberhasilan proses di Bank. Estimasi pengembalian dana adalah 3-7 hari kerja setelah proses refund kami ajukan ke pihak bank.

Bapak Prince dapat berkomunikasi secara interaktif dengan Layanan Konsumen kami melalui fasilitas Live Chat


Hormat Kami,
Ghilman | Customer Service Associate |

Lalu saya mengikuti apa yang disarankan atau diharuskan oleh pihak lazada. Saya foto no. Rek tabungan dan ID KTP saya lalu saya cache ke email asklaz@lazada.co.id dan sudah terkirim.

Beberapa menit kemudian muncul balasan dari email Lazada
-------------------------------------------
Lazada Notification

Pelanggan yang terhormat,

Email Anda telah kami terima dengan nomor tiket # 101xxxxx
Terkait dengan tingginya antusiasme pelanggan dalam menghubungi kami, mohon maaf apabila terjadi keterlambatan dalam menjawab email Anda.
Namun kami juga menyediakan layanan Livechat yang tersedia realtime 24 jam melalui link live chat atau Facebook messenger

Hormat Kami
Layanan Pelanggan Lazada

Nama pemilik rekening: Prince
Nomor rekening: 134xxxxxxxxxx
Nama Bank: Bank Uang
Cabang: Ranting
Kota: Jayakarta

Nah, ini adalah sesi terakhir saya berkominikasi dengan cs Lazada dari kemarin sore. Pekerjaan yang lain jadi terganggu gara-gara ketidakpastian atau ketidakotomatisan sistem lazada dalam mengembalikan uang. Semoga refund saya sukses selanjutnya. 

Update pkl. 17.50 wib 

Email baru dari asklaz@lazada.co.id
--------------------------------
Dear Bapak Prince,

Mohon maaf atas ketidaknyamanannya.
Mengenai pengembalian dana  dengan detil sebagai berikut:
• Nomor order: 32xxxxxxxx
• Nama produk: Xiaomi Mi A1 64GB - Black - Snapdragon 625
Kami akan menindaklanjuti ke pihak terkait. Apabila kami telah mendapatkan jawaban dari pihak terkait, maka kami akan segera menginformasikan kepada Bapak Prince.
Bapak Prince berkomunikasi secara interaktif dengan Layanan Konsumen kami melalui fasilitas Live Chat di: 

Hormat Kami,
Falya | Customer Service Associate |



Saya, meminta kepastian dengan cara mengubungi CS Lazada secara live dan saya berhasil bisa terhubung dengan cs Lazada.

"SELAMAT DATANG DILAYANAN CHAT LAZADA, ADA YANG BISA SAYA BANTU?".
"Selamat datang juga, saya ingin menanyakan hal refund, apakah sudah terdata dan kapan estimasi refund masuk ke rekening?"
"BAIK, BISA DIINFOKAN ALAMAT PENGIRIMAN DAN METODE BAYARNYA, KAK?"
"Saya menyebut Kecamatan dan kabupaten. Metode bayar melalui transfer Mobile Banking"
"KAMI AKAN MELAKUKAN PENGECEKAN, MOHON TUNGGU 1 MENIT"
"Baik"
"SEBELUMNYA APAKAH KAKAK SUDAH MENGISI FORM PENGEMBALIAN DANA DAN UNTUK NAMA PEMESAN APAKAH SUDAH SAMA DENGAN NAMA PEMILIK REKENING"
"Untuk nama pemesan dengan nama rekning sudah sama"
"BAIK KAMI INFORMASIKAN UNTUK PENGMBALIAN DAN SUDAH KAMI PROSES PERTANGGAL 21 MARET 2018. MOHON DILAKUKAN PENGECEKAN PADA MUTASI REKENING PADA BANK TERKAIT"
"Oke bila sudah diproses, kapan estimasi refund saya cepat selesai?"
"APAKAH KAKAK SUDAH MELAKUKAN PENGECEKAN SEBELUMNYA PADA MUTASI REKENING?"
 "Saya selalu cek, melalui mobile banking, secara rutin dan saya belum mendapati ada dana refund dari pihak Lazada"
"BAIK AKAN KAMI TINDAKLANJUTI PADA TIM TERKAIT"
"Saya ingin refund tidak berlarut-larut tanpa kejelasan waktunya, bahkan estimasinya saja belum jelas"
"BAIK KAK, SETELAH SESI CHAT INI BERAKHIR AKAN KAMI BANTU MELAKUKAN TINDAKLANJUT KE TIM TERKAIT"
"Baik"
"SEMOGA PROSES TINDAKLANJUTNYA BERJALAN DENGAN LANCAR YA KAK :)"
"APA ADA HAL LAIN YANG INGIN DITANYAKAN KAKAK?"
"Cukup Terimakasih"

Nah, demikian percakapan saya dengan cs terkait. Menurut saya selama chat di atas pihak lazada masih belum bisa memprediksikan pengembalian dana akan ditunaikan. Saya biasanya paling ogah chat masalah seperti ini menurut saya ketidakpastian itu hanya membuang waktu dan pikiran saya. Mudah-mudahan secepatnya bisa refund.

Selasa, 27 Maret 2018 - (belum ada refund) +4 hari
Rabu, 28 Maret 2018 - (belum ada refund) +5 hari
Khamis, 29 Maret 2018 - (belum ada refund) +6 hari

Jum'at, 30 Maret 2018 - (chat kembali dengan cs Lazada) +7 hari

Saya hubungi kembali cs lazada. Saya jadi rajin chat dengan cs lazada baru-baru ini. Sore ini saya chat dengan cs Lazada bernama Feni Priyanka dan berikut percakapan saya dengannya.


selamat sore cs lazada".

Hai Kak Prince, selamat datang di layanan chat Lazada.co.id. Dengan Feni, ada yang bisa dibantu?
feni priyanka
refund sudah hari ke 7 belum masuk ke rekening
prince
Sudah isi form Kak?
feni priyanka
sudah lengkap. dulu waktu isi gagal terus. dan uang saya jadi voucher sekarang. dan saya ajukan kembali agar bisa refund. kata cs yg dihubungi sudah diproses tunggu proses refund 3-7 hari katanya..
prince
sebentar Kak, kami cek ya
feni priyanka
oke
prince
saat ini sedang diajukan ya Kak oleh rekan kami di nomor tiket 1####162
feni priyanka
berapa hari diprosesnya?
 prince
kemungkinan Senin akan diinfokan ya
feni priyanka
serius?
prince
iya Kak mohon menunggu kabar via email ya
feni priyanka
saya ingin segera dana saya kembali. karena ada keprluan lainnya
prince
saat ini sudah dalam antrean refund
feni priyanka
semoga cepat deh kalo sudah dalam antrian
prince
Baik Kak, silahkan menunggu via email ya
feni priyanka
oke nanti dihubungi kembali bila senin ada email atau tidaknya
prince
Iya Baik Kak
feni priyanka
apakah kode voucher di app lazada saya msh berlaku padahal sedang proses refund..
prince
silahkan diabaikan ya Kak
karena saat ini pengajuan dana dalam bentuk Bank Transfer
feni priyanka
oke siip
ada pemberitahuan selain ke email? melalui sms mungkin?
prince
saat ini hanya email dan telefon ya Kak
feni priyanka
oke kalau begitu. saya tunggu di hari senin semoga refund selesai.
prince

iya Kak Prince

Nah, hari Senin nih antriannya. Oke kita tunggu ya di hari Senin. ini berdasarkan pemberitahuna dari cs Lazada. semoga benar adanya Amin.

Senin, 02 April 2018 (Notifikasi dari Lazada) hari yang ke-10

Menindaklanjuti chat dengan cs Lazada, Feni Priyanka. Hari ini saya dikirim email oleh Falya dari asklazada berikut isinya:

Dear Bapak Prince,

Berikut adalah status pengembalian dana (refund) Bapak Prince dengan rincian pesanan:

Pengembalian dana (refund) Bapak Prince akan diproses pada tanggal 3 April dengan rincian sebagai berikut:
• Nomor pesanan:  32########
• Nama produk: Xiaomi Mi A1 64GB - Black - Snapdragon 625 
• Jumlah dana yang dikembalikan: Rp. 2,xxx,xxx.xx
• Estimasi refund: 3-7 Hari kerja
• Mohon menunggu sampai tanggal 12 April 2018 untuk dana dapat diterima. 

Sebagai informasi bahwa dana dapat diterima dengan estimasi yang telah kami informasikan di atas, namun tetap masih mengacu kepada kebijakan masing-masing Bank. Mohon untuk dilakukan pengecekan secara berkala di rekening Bapak Prince.

Cek status pengembalian dana secara berkala

Kami berharap pengembalian dana tidak ada kendala dan kami akan selalu berusaha melakukan pelayanan lebih baik untuk pelanggan setia

Bapak Prince dapat berkomunikasi secara interaktif dengan Layanan Konsumen kami melalui fasilitas Live Chat.

Hormat Kami,
Falya | Customer Service Associate |


Saya diharapkan untuk menunggu dari tanggal 3 sampai tanggal 12 April 2018. Jadi saya harus menunggu paling lama jedanya 10 hari kemudian dari sekarang. Saya kira hari senin ini akan diproses, ternyata diperpanjang lagi masa refundnya huhuhu. 


Selasa, 03 April 2018  hari yang ke-11

Kabar gembira untuk saya, karena dana refund akhirnya masuk ke rekening saya. Walaupun menghabiskan waktu selama 11 hari, itu belum termasuk dari awal pembelian yang langsung ditolak pihak sana. Pembelian produk dimulai pada tanggal 23 Maret 2018 dan refund berhasil pada tanggal 3 April 2018. Jadi estimasi refund saya ini menghabiskan waktu total adalah 13 Hari sahaja. Alhamdulilah lah dengan usaha dan doa. Berikut adalah bukti refund dari pihak lazada kepada saya.

Tips agar refund cepat menurut saya yaitu:

SELALU RAJIN CHAT DENGAN PIHAK CS LAZADA TENTANG KAPAN REFUND BISA SEGERA CEPAT SELESAI, HITUNG-HITUNG KENALAN DULU DENGAN CUSTOMER SERVICE LAZADA VIA CHAT.

CEK SELALU REKENING KITA BILA CS MENJANJIKAN KAPAN ESTIMASI REFUND AKAN DITUNAIKAN.

Demikian pengalaman refund dari Lazada semoga bisa membantu sobat-sobat yang galau dengan refund yang tak kunjung datang ke rekening sobat hhe. Selamat sore!

TAMAT

Postingan terkait:

61 Tanggapan untuk "Pengalaman Proses Refund Dari Lazada: Setelah 13 Hari Uang Refund Masuk Rekening"

  1. Sore gan Saya mau Tanya, apakah nama rekening again Dan nama pemesan sama? Soalnya Saya juga Ada refund yg belum selesai dari lazada, nama pemesan Saya gilang Yudhistyra sedangkan says pakai rekening orang tua yang namanya berbeda, gimana kira2 ya gan?

    BalasHapus
  2. Kang Gilang harus pakai rekening yang kamu telah transaksi saja. Dan jgn lupa chat CS nya jgn bosan-bosen, sampai di ngasih kepastian kpn akan d refund.
    Jgn lupa akun lazada sobat milik sendiri dan sdh terverifikasi

    BalasHapus
    Balasan
    1. Untuk chat nya dengan orang langsung atau dengan si cleo itu ya ?

      Hapus
    2. Kalau mau chat dengan CS langsung ketik Live Agent, dulu saya pernah chat langsung tapi masalahnya karena paket ga gerak2 pengirimannya sudah lewat batas pengiriman, dan setelah komplain ada perubahan, emang harus sabar sih kalau di Lazada :) tapi saya pas komplain sempet di telp juga sama cs buat kasih tau paketnya sedang dalam perjalanan

      Hapus
  3. Ko voucher y tidak bisa d gunakan.dan uang y dpt voucher.padahal sya udh ksih nomr rekening tp gagal terus.tolong pencerahan y

    BalasHapus
    Balasan
    1. mimin gak gunakan voucher dari hasil pembelian ditolak. Jadi mimin minta refund saja dari voucher menjadi uang kembali ke rek. Mimin.
      Coba selalu chat customer service nya CS jangan bosen pokoknya

      Hapus
  4. Pesanan dibatalkan dan pengembalian dana berupa voucher,tetapi voucher nya ga bisa dikembalikan gimana sih ini?no.cust servis lazada berapa

    BalasHapus
    Balasan
    1. Harus sabar saja. No csnya berupa chat yang ada di aplikasi

      Hapus
  5. Pengalaman pertama gunain lazada beda banget daripada Online shop yg lain . Udah males gunain lazada . Pelayanan payah

    BalasHapus
    Balasan
    1. Semoga pelayanannya ditingkatkan lagi atau bisa melayani pelanggan dengan lebih baik lagi :)

      Hapus
  6. walah lama amat ya, saya si pernah pengalaman hampir sama dengan toko sebelah yang iklannya banyak di TV pakai arti2 cewe :)
    setelah bayar taunya dibatalkan gitu aja karena ga ada stok dan parahnya pengembalian dana harus kita yang minta via email baru diproses itu juga masuknya 7 hari kerja.

    padahal kalau di toko lain seperti T***** dan Bu**** pas transaksi gagal langsung dikembalikan otomatis ke saldo tokocash atau bukadompet dan nanti bisa kita cairkan sendiri ke rek bank tanpa ribet

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya gan semoga aja ditingaktkan dalam pelayanannya hhe

      Hapus
  7. Saya order dari tgl 2 sampai sekarang belum ada kepastian,ngalor ngidul nanya vs jawabannya itu2 aja,terakhir dapet email katanya sudah diproses dan estimasi dana akan masuk tgl 28 Des,ya ampun kapok belanja di Lazada. Enaknya gimana ya gan kalo udah dapet email kaya gitu kita chating terus apa diemin aja Ampe waktu yg dijanjikan?

    BalasHapus
  8. Cari penjual yg recomended mbak dan terus tanya sampai pasti.

    BalasHapus
  9. Sore kak. Kak saya barusan kejadian kayak kakak. Setelah tf dikabarin barangnya gak ada pas minta refund eh malah voucher. Saya udah isi formulirnya tapi kayak kurang puas karena gak ada kepastian dan nanya csnya katanya 3-7 hari kerja. Eh gak sengaja ketemu blog kakak yang ini. Jadi gak percaya dan saya butuh uang itu secepatnya. Minta pencerahannya ya kak harus gimana?

    BalasHapus
  10. Sore juga Dik.
    Iya turut prihatin dengan kejadian Adik yang mengalami hal yg sama dengan kakak.
    ikuti aja tips yang kakak tulis di blog. Selalu tanya dan tanya...
    semoga kesabaran menyertai adik

    BalasHapus
  11. Permisi, ada yang pernah dapet notif "Pengembalian dana Anda sudah berhasil dikirim via Bank Transfer" tapi pas di cek rekening kita, ga ada dana yang masuk?

    saya lg di tahap itu. dan saya bingung hrs gmn.
    Apa memang ada jeda dari penerimaan notif dan dana muncul di rekening kita?
    Atau saya ini sudah kena tipu?

    BalasHapus
  12. Permisi kak, saya mendapat kejadian serupa. Nomer rekening saya katanya ditolak trus, jadi gimana ya? Saya udh kirim, katanya udh diproses, trus tiba2 nomer rekening ditolak. Tks

    BalasHapus
  13. Sama saya juga sudah mau masuk 1 bulan dana sy belum juga masuk ke rekening sy cek ke lazada ternyata dana sy sudah masuk ke voucher.. sy konfirmasi belum ada kejelasan.. sampai sekarang.

    BalasHapus
  14. Mudah2an cepat biar belanja lagi

    BalasHapus
  15. Sy punya di voucher refund sdh gk ad karna cs laz telpon katanya sudah di transfer ke rekening saya tapi saya blm dana masuk rekening saya.. itu gmn ya tolong pencerahannya

    BalasHapus
  16. Aku barusan ngalamin hal yg sama kak, terus gimana ya kejelasannya, aku baca d kakak dapet email terus, tapi d aku cuman email dr lazada aja, minta sarannya dong kak

    BalasHapus
  17. lebih baik minta ke cz minta jawaban yg pasti kapan akan di refund dan jangan lupa bersabar ya... :)

    BalasHapus
  18. Apa yg dimaksud cabang bank kak?

    BalasHapus
  19. Cabang bank itu keberadaan suatu bank. Contoh Bank Mandiri Cabang Pandjaitan (Indramayu)

    BalasHapus
  20. apa g bisa lngsung menghubungi nomor hp cs biar jelas lansung tidak nunggu berlarut larut

    BalasHapus
  21. apakah kalau sudah ada pesan pengembalian dana sudah berhasil dintransfer via rekening berarati uanh sudah masuk...

    BalasHapus
  22. Kak,mohon bantuannya itu live chat nya di app lazada? Saya ngalamin kayak gitu dan saya masuk di bantuan lazada tapi respond nya malah jawaban lain

    BalasHapus
  23. Mr Unknown. iya betul itu live chat d aplikasi

    BalasHapus
  24. Kalau aku kak.gak ada kode vaoucher refund nya ,, padahal status di pembatalan. pengembalian dana sudah berhasil di trasfer melalui bank ,,, juga gak ada uang masuk

    BalasHapus
  25. terus tanya csnya sob. semangat pantang menyerah, Mr. unknown :)

    BalasHapus
  26. Kak aku juga samanih , uangku d refund dlm bentuk voucher dan aku udh cashout berulang kali , waktu aku submit ga ada bales.an email apapun dr lazada , dan aku xhat live agent.nya selalu eror , smpe bingung mau hbungin cs.nya gmna , d telp sibuk mulu , mohon sarannya kak , soalnya baru prtma kali pake lazada , ribet bgt ga kyk shopee

    BalasHapus
  27. jangan menyerah dan sabar saja Miss Unknown. ikuti seperti mimin di atas :)

    BalasHapus
  28. Voucher refund saya kok tiba2 hilang , pdhl gak saya pakai, gimana ini min...?

    BalasHapus
  29. Saya lagi mengalami masalah sisa voucher tidak ditemukan, dah masuk hari ketiga dan sudah mulai menyerah, mohon solusi yang sudah pengalaman agar saya juga dapat mendapatkan hal saya dan apa bisa ini di bawa ke jalur hukum?

    BalasHapus
    Balasan
    1. kalau sisa voucher biasanya ada ketentuan batas akhirnya

      Hapus
  30. Saya lagi mengalami masalah sisa voucher tidak ditemukan, dah masuk hari ketiga dan sudah mulai menyerah, mohon solusi yang sudah pengalaman agar saya juga dapat mendapatkan hal saya dan apa bisa ini di bawa ke jalur hukum?

    BalasHapus
  31. Saya juga sprti itu, udh transfer kemudian dbatlakan. Jd saya panik. Apa yg hrus saya lalukan?

    BalasHapus
  32. emang refund di lazada ribet, saya saja sudah nyimpen no rekening dananya masuk ke voucher, ni udah coba tarik dari voucher ke rekening eh dpt email suruh nunggu 2-5 hari kerja sambil disuruh rajin cek data mutasi rekening bank, klo aplikasi lain cepet 1 harian dah masuk rekening

    BalasHapus
    Balasan
    1. Semoga ke depannya semakin baik ya sob

      Hapus
    2. Dana saya dua juta keatas. Saya uh ratusan kali belanja dilazada. Pengalaman beli hp diatas 3 juta sebulan lebih baru nyampe. Cape stress lelah. Mending beli toko real drpd online klo belanja atau transaksi termausk ongkir diatas 2juta. Yg terakhir ini beli hp dibatalin sepihak sm penjual. Flagship store lg. Toko resmi lazadanya. 11 hari lebih dana belum masuk rekening padahal voucher refund udh dikomplain

      Hapus
  33. Iya parah ne lazada pelayanan nya kasihan yg tak paham teknologi betul di putar puter hak kita,, terutama yg miskin masak tau gituan...

    Akhirnya pada malas belanja di aplikasi sini terlalu ribet...

    Masak seperti kasus saya barusan di ganti voucher refund tau nya sekali pakai dan harga barang sama nominal uang refund aku gak sesuai,, masak refund aku 71000 ku belanja kan 31000 sisanya kembalianya gak ada lagi udah sekali pakai...
    Dan pada saat di tukar kan kembali dgn barang
    Refundnya gak ada keterangan sekali pakai voucher refundnya sengaja jebak me aplikasi ini makanya semakin kaya

    BalasHapus
    Balasan
    1. semoga ada kebijakan yang saling memudahkan baik pihak sana dan sini ya kang

      Hapus
  34. sudah hampir 8 hari, voucher refund blom jg masuk ...
    parah bener , slow bangetssssss , kapok belanja diatas 1jt di sini lagi ..

    BalasHapus
  35. sisa dari voucher refund itu...bisa hilang yaa ???

    BalasHapus
  36. Saya juga mengalami pengembalian dana refund yang berbelit2, janji maks 5 hr kerja juga cuma janji, malah disuruh isi form ini itu yg ujung2nya cm disuruh nunggu 5hr lg, benar-benar tidak profesional LAZADA Sebagai moderator belanja online

    BalasHapus
  37. Baca komen2 diatas sama persis yg saya rasakan, jika Lazada terus seperti ini besar kemungkinan banyak orang yg meninggalkannya. Termasuk saya sendiri kapok dengan aturan dan kebijakan lazada terkait pengembalian DANA.
    MarketPlace lain gak ribet, kok lazada ribet sendiri ya.
    Saya sebagai konsumen jelas cemas & kecewa.

    BalasHapus
  38. Sy jg termasuk yg masih nunggu dana masuk rekening tp baca blog sampean q langsung chat live cs (d suruh nunggu jg 5 hari) ,trus chat sm toko kebetulan csnya ramah mau membantu follow up pengembalian dana ke rekening

    BalasHapus
  39. Saya beli keyboard yamaha sx.600 secara cash trfr melalui indomaret pada tgl 9 january 2022 sampai sekarang uang tidak pernah kembali dan brgpun tak kunjung datang.saya nanang suhardi tatang sbg pembeli

    BalasHapus
  40. Merchant/biller:lazada.no.pelanggan:980711332671.nama pelanggan:88299860294.deskripsi:lazada.tagihan:3,062,500.no referensi167535130510.rp bayar:3.062,500.

    BalasHapus
  41. Kalo ada refunds tolong trfr kerek bca adik kandung saya.nama: theresia christianawati tatang .no rek bca:2680195032. Jkt brt terima kasih ditunggu kabarnya.

    BalasHapus
  42. Saya beli yamaha sx600.dengan jainnudin.sesuai yg tertera di lazada online makasi

    BalasHapus
  43. Nanang suhardi tatang30 Jun 2022, 08.09.00

    Saya harap dana saya di kembalikan lagi atas pembelian keyboard yamaha sx600.seharga rp.3,062,500.secara cash via trfr indomaret sesuai data2 yg saya kirimkan pembelian saya cacat hasilnya brg tak kunjung datang uang pun raib makadi

    BalasHapus
  44. Kalo refunds dana tol trfr kerek bca adik kandung saya no rek:2680195032.nama rekening: theresia christianawati tatang. Bank bca jakarta.

    BalasHapus
  45. Nanang suhardi tatang30 Jun 2022, 08.18.00

    Kalo refunds dana tolong trfr kerek bca :2680195032.nama rekening: theresia christianawati tatang.bank: bca.jakarta dia adalah adik kandung saya dan catatan saya tdk mempunyai satupun rekening bank hingga saat ini ini krn ktp ssya hilang.maka itu byr melalui indomaret.makasi

    BalasHapus