Kena PHP Bukit Teletubbies Cicalengka

Cicalengka merupakan sebuah kecamatan di kabupaten Bandung. Terletak di Bandung bagian timur pula. Bandung timur ini tak setenar Bandung Barat dengan Lembangnya dan Kab. Bandung baguian selatan yang terkenal dengan kawah putihnya. Nah, ternyata Cicalengka ini memiliki keindahan alam juga lho yaitu curug cinulang, rumah aki enin, penagkaran satwa Kareumbi dan yang mulai populer akhir-akhir ini yaitu bukit Teletubbies. 

Bukit Teletubbies ini satu tempat dengan kawasan wisata curug dan camp Kareumbi yang terkenal dengan rumah pohonnya. 

Lanjut ke cerita ya, intronya sudah kepanjangan. Mimin diajak sodara kemari dan sodara pun belum pernah kemari. Kami berdua nekad saja pergi kemari setelah shalat Jumat. Jalan menuju arah sini banyak pelari yang sengaja di Jumat siang, konon lari siang di hari Jumat ini dapat meningkatkan kekuatan dibanding hari-hari lain #ini kata teman mimin waktu SD yang dulu pernah berlari bersama di hari Jumat. 

Melewati pintu curug cinulang dengan bayar retribusi 5rb, kami lanjut ke jalan dengan memerhatikan pinggir jalan siapa tahu ada plang Bukit Teletubbis. Dan setelah beberapa kilo dari pintu retribusi, akhirnya kami menemukan plang bukit ini. 

Jalan menuju bukit ini dari jalur utama ke bukit ini jalurnya menanjak. Untuk motor kami pakai kopling dan keadaan tanah pun sangat mendukung yakni tidak becek alias hanya berpasir saja karena saat itu musim kemarau. Saat kami sampai di warung, kami dimintai uang parkir oleh si emak. Kami bayar 5rb. Saat kami ke atas lagi motor kami tidak kuat. Sampai-sampai si sodara mimin jatuh seperti tak berdaya hhe. Ternyata trek ini khusus untuk motor trill. Si emak tidak memberi tahu nih padahal di samping ada jalan datar menuju bukit teletubbis.

Kami parkir di warung si emak tadi dan kami berniat berjalan kaki dari sini menuju bukit telrtubbies. Cuaca panas dan dingin membuat kami kadang panas dan kadang dingin.

Perjalanan yang tiada kepastian dimanakah bukit yang kami cari masih belum kami temukan. Kami sudah hampir berkilo-kilo jalan kaki tapi kami tidak mendapati bukit tersebut.

Saat melewati rumah petani sini, kami digonggongi anjing yang berjumlah 3 ekor anjing. Kami dengan rasa takut pura-pura tidak takut saja dan kami berjalan seperti jalan biasa padahal dalam hati ingin berlari hhe. "Hai anjing jangan ganggu kami, kami kesini bukan untuk ditakuti tapi kami ingin menikmati bukit yang indah" hati kecil bicara.


Kami akhirnya naik ke puncak bayangan saja untuk melihat pemandangan bukit yang ada di sini. Setelah ditelusuri dari bukit bayangan yang entah apa nama bukit apa yang kami naiki, kami melihat sepasang sejoli berada di bukit yang indah. Sepertinya itu deh bukit teletubbiesnya hmmm. Jarak dari bukit kami dengan bukit sepasang sejoli ini memerlukan waktu yang lama pula. Kami urungkan untuk pergi ke bukit sejoli tersebut. 


Dari sini pun kami mendapati plang arah menuju bukit teletubbies. Suatu saat nanti kami tidak akan berhenti di warung si emak untuk parkir tapi kami ingin melanjutkan perjalanan kami naik motor sampai ke bukit teletubbies. Lagian dari warung si emak sampai bukit teletubbies itu kalo pakai motor bisa cepat dan tidak kena gonggongan anjing. Sayang banget si emak tidak memberi tahu jalan motor yang datar sebelumnya. Ya sudahlah ini sebagai pengalaman saja. Semoga sobat-sobat yang hendak kemari ini cocok di bulan kering ya jangan di musim hujan. Terima kasih

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Kena PHP Bukit Teletubbies Cicalengka"

Posting Komentar